- Peserta KSM Kota Depok Siap Tampil Di Tingkat Provinsi
- Peserta PKB KKMI dan KKM MTS Kecamatan Tapos dan Bojongsari Diingatkan Tentang Urgensi Moderasi
- Sambut HUT Ke- 79 RI Kankemenag Depok Gelar Aneka Pertandingan
- Pegawai Kankemenag Depok Tanding Badminton Sambut HUT Ke- 79 RI
- Kakankemenag Kota Depok Buka Kegiatan Pembinaan Bimbingan Keluarga Katolik Bahagia
- Kepala Kemenag Depok Tinjau Pelaksanaan KSM Tingkat Provinsi Jawa Barat di MTsN Depok
- Kemenag Depok Libatkan Penyuluh Agama sebagai Tim Humas
- Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan Masyarakat, Kemenag Kota Depok Giatkan Pembinaan KUA
- FK KBIHU Kota Depok Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Ibadah Haji Sekaligus Tasyakur Binni\'mah
- Kakankemenag Depok Tinjau Langsung Lokasi Gereja Terbakar Di Kecamatan Sukmajaya
DEWAN HAKIM STQH TINGKAT KOTA DEPOK TAHUN 2022 DIKUKUHKAN OLEH KEPALA KANTOR KEMENAG KOTA DEPOK

Tapos (HUMAS Depok),-- Gelaran Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist tingkat Kota Depok di buka secara resmi oleh Walikota Depok, KH. Muhammad Idris pada, rabu (02/11/2022) bertempat di Wisma Kinasih Kec. Tapos. Kegiatan diikuti oleh 20 orang peserta dari masing-masing wilayah Kecamatan se-Kota Depok dan diselenggarakan mulai tanggal 02-04 november 2022.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala kantor Kementerian Agama Kota Depok, H. Enjat Mujiat yang mengukuhkan para Dewan Hakim STQH tingkat Kota Depok. Sebanyak 26 Dewan Hakim STQH yang dikukuhkan meliputi Ketua, Sekretaris dan para anggota Dewan Hakim dihadiri dan disaksikan pula oleh Walikota Depok didampingi oleh Sekretaris Daerah dan Asisten Kesra dan Sosial Pemerintah Kota Depok.
Saat Pengukuhan para Dewan Hakim STQH Tingkat Kota Depok Tahun 2022 mengucapkan janjinya, sebagai berikut: 1. Akan memberikan penilaian kepada para peserta dengan sejujur-jujurnya, 2. Menghilangkan keberpihakan dalam memberikan penilaian, 3. Merahasiakan hasil penilaian kepada pihak-pihak yang tidak ada hubungannya dengan penyelenggaran STQH Tingkat Kota Depok, 4. Mempertanggungjawabkan pekerjaan yang dilakukan atas dasar haq dan kebenaran.
Baca Lainnya :
- Kepala Kantor Kemenag Depok Hadiri Pembukaan STQH Yang Pertama Tingkat Kota Depok0
- ASN Kemenag Depok Ikut Meriahkan Gerak Jalan Kerukunan Dan Istighosah di Kabupaten Indramayu0
- Pisah sambut Kepala Kantor kemenag Kota Depok1
- Apel Pagi Pegawai Kantor Kemenag Depok Dengan Nuansa Santri0
- Kemenag Depok Peringati HSN Bersama PC NU0
Gelaran STQH ini adalah merupakan yang pertema kalinya diselenggarakan di tingkat Kota Depok dan nantinya para juara dari ajang ini akan mewakili Kota Depok untuk mengikuti STQ di tingkat provinsi jawa Barat. (Lan Stiawan)
